Selasa, 13 Agustus 2013

hal penting dalam belajar sepeda motor

Jadi Anda ingin belajar mengendarai sepeda motor? Atau Anda sedang mengajari keluarga, teman, atau pacar mengendarai motor? Simak beberapa tips penting berikut, yang sebaiknya diperhatikan saat belajar mengendarai kendaraan roda dua ini. Pasalnya, saat ini banyak pengguna sepeda motor yang asal-asalan belajar naik motor, sehingga perilakunya di jalan raya pun ugal-ugalan dan membahayakan pengguna jalan lainnya.
Safety gear
Mengendarai sepeda motor pada dasarnya adalah kegiatan dengan resiko yang tinggi. Oleh sebab itu, lindungi diri Anda dengan perlengkapan keselamatan (safety gear) yang tepat untuk menghindari diri dari cidera. Poin pertama ini cukup penting, karena banyak pengendara motor pemula yang tidak dibekali dengan pengetahuan ini, sehingga mereka kurang menyadari betapa berbahayanya mengendarai sepeda motor tanpa safety gear.
Ikuti training/pelatihan mengendarai sepeda motor
Meskipun pada dasarnya Anda bisa belajar mengendarai motor di tempat parkir, lapangan, atau komplek perumahan, ada baiknya jika Anda juga mengikuti pelatihan sepeda motor resmi yang saat ini menjamur dimana-mana. Keterampilan yang Anda peroleh dari kursus tersebut akan bermanfaat pada saat di jalan rasa.

Rabu, 31 Juli 2013

Belajar PHP : Membuat Class PHP Sederhana

|belajar php  salah satu bagian dalam mempelajari bahasa pemrograman PHP yang bagi beberapa orang yang dirasa cukup sulit adalah pada saat memasuki OOP (Object Oriented Program) atau pemrograman berorientasi object. Dasar dari konsep ini adalah pemahaman tentang membuat sebuah Class dan membuat Object yang nantinya bisa diperlakukan sesuai dengan kebutuhan kita. Class membentuk struktur data dan tindakan yang dapat diambil agar informasi tersebut dapat digunakan untuk membangun Object. Lebih dari satu Object dapat dibangun pada Class yang sama pada saat yang sama, masing-masing independen dari yang lain.

JIka mengambil analogi Class itu ibarat mobil dan Object bisa diibaratkan bagian dari mobil tersebut seperti warna, kaca, merek, ban dan lain sebagainya. jadi jika kita bicara Class Mobil maka kitabisa merubah object-objectnya sesuai kebutuhan kita, semisal merek : BMW, warna merah kemudian bisa kita ganti lagi menjadi Merek Audi warna merah.
contoh dalam program :

Selasa, 05 Maret 2013